Santri SDIT AS-SALAMAH Baturetno Siap Melaksanakan PTM Terbatas
PTM terbatas di SDIT AS-SALAMAH Baturetno dilaksanakan mulai Senin, 1 November 2021. Jumlah siswa yang masuk pada saat PTM terbatas sebanyak 50% dari kapasitas maksimal setiap kelasnya. Pelaksanaannya satu kelas dibagi menjadi dua kelompok, dengan pembagian jadwal 3 hari PTM terbatas dan 3 hari belajar di rumah secara daring.
Allhamdulilah hari pertama pelaksanaan PTM terbatas berjalan dengan lancar dan tertib menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker, dilakukan secara rutin pengecekan dan pencatatan suhu saat memasuki sekolah, memakai handsanitizer, mencuci tangan dengan sabun, menjada jarak, dan menghindari kerumunan. Diterapkannya protokol kesehatan secara ketat supaya pembelajaran tatap muka terbatas dapat berlangsung aman dari penularan covid-19.